ARTICLE AD BOX
CNN Indonesia
Selasa, 14 Jan 2025 05:13 WIB

Denpasar, CNN Indonesia --
Menteri Koordinator (Menko) Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan Yusril Ihza Mahendra merespons soal upaya pemindahan napi narkoba asal Prancis, Serge Areski Atlaoui, untuk dipindahkan ke negara asalnya.
Menteri Yusril mengatakan soal pemindahan tersebut akan dibahas pada pekan depan antara pemerintah.
"Oh belum nanti akan dibahas Minggu depan ini," kata Yusril di Muktamar VI Partai Bulan Bintang (PBB) di Denpasar, Bali, Senin (13/1) malam.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ia menegaskan, bahwa soal pemindahan itu bukan membebaskan napi tersebut, tetapi memulangkan ke negaranya asalnya dan kemungkinan akan terjadi bila disepakati antara pemerintah negara.
"Bukan pembebasan kita tidak pernah membebaskan dan pemulangan ada kemungkinan terjadi kalau disepakati," imbuhnya.
Ia menyebutkan, bahwa kemarin terkait hal tersebut sudah dibahas dalam level staf dan nanti diputuskan pada level menteri dan Menteri Kehakiman Perancis akan berbicara dengan pemerintah Indonesia.
"Kemarin sudah mulai dibahas dalam level staf dan nanti akan diputuskan pada level menteri. Dan memang Menteri Kehakiman Perancis-nya memang akan bicara dengan kita, karena kan levelnya antara pemerintah," ujarnya.
Kemudian, saat ditanya apakah nanti narapidana Serge Areski Atlaoui akan bebas jika sampai ke negaranya seperti anggota Bali Nine yang dipulangkan ke Australia ternyata bebas dan sudah kembali ke pelukan keluarga mereka masing-masing.
Menteri Yusril mengatakan soal anggota Bali Nine itu tidak bebas dan mereka direhabilitasi dan tetap dalam pengawasan pemerintah.
"Enggak bebas sih, karena itu kan sesuai dengan prosedur yang berlaku di negaranya. Kalau di Australia itu kan mereka yang sudah (dipenjara) sekian tahun itu kan mengalami diprosesnya rehabilitasi tetap dalam pengawasan pemerintah rehabilitasinya yang berjalan," ujarnya.
Seperti diketahui, setelah lima terpidana narkoba Bali Nine dipindahkan ke Australia dan terpidana mati kasus narkoba Mary Jane Veloso dipindahkan Filipina, kini ada upaya pemindahan napi narkoba asal Prancis, Serge Areski Atlaoui, untuk dipindahkan ke negara asalnya.
(kdf/kid)
[Gambas:Video CNN]