ARTICLE AD BOX
London -
Manchester City langsung mengalihkan konsentrasi untuk amankan posisi lima besar Liga Inggris usai lolos ke final Piala FA. Juara Piala FA dan lolos ke Liga Champions sasaran City di sisa musim ini.
Man CIty melaju ke final Piala FA. Hasil tersebut dipastikan usai The Citizens menang 2-0 atas Nottingham Forest di Wembley pada babak semifinal, Minggu (27/4/2025).
Dua gol kemenangan The Citizens diciptakan oleh Rico Lewis dan Josko Guardiola. Pada laga final, Man City bakal berjumpa dengan Crystal Palace.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ini merupakan kali ketiga secara beruntun Man City menembus final Piala FA. Man City juara Piala FA 2022 usai mengalahkan Manchester United 2-1 di partai puncak. Semusim setelahnya, MU membalas kekalahan itu dengan juara usai menang dengan skor serupa atas sang rival sekota.
Keberhasilan Man City menembus final Piala FA seolah jadi pelipur lara dari penampilan jelek di Liga Inggris. Man City saat ini berada di ranking keempat dengan 61 poin.
Man City bakal bersaing dengan Newcastle United, Chelsea, Nottingham, hingga Aston Villa untuk memperebutkan tiket lolos ke Liga Champions. Guardiola menegaskan bahwa Man City langsung mengalihkan konsentrasi untuk mengamankan lima besar usai lolos ke final Piala FA.
"Kami sangat senang bisa berada di sana. Musim ini tidak bagus lantaran nan mendefinisikannya adalah Premier League," ujar Guardiola dikutip dari situs Man City.
"Sejak saya di sini, kami selalu berada di sana, tetapi kami mencoba menghindari kekalahan dan lolos ke Liga Champions. Kami punya waktu lima hari untuk melawan tim seperti Wolves nan bermain sangat bagus.
"Kami mempunyai empat final di liga dan kemudian sangat senang bisa melawan Crystal Palace di sini," jelasnya.
(pur/adp)