ARTICLE AD BOX
London -
Pep Guardiola tampak emosional saat Manchester City diimbangi Brentford. Dia menendang papan iklan, hingga mencak-mencak kepada Stefan Ortega.
Man City membuang-buang kesempatan meraih poin penuh di markas Brentford, Rabu (15/1/1025) dini hari WIB. The Sky Blues diimbangi tuan rumah 2-2 meski sudah unggul 2 gol.
Tim tamu unggul 2-0 lewat brace Phil Foden. Brentford menyamakan kedudukan jelang akhir pertandingan via gol Yoane Wissa dan Christian Norgaard.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pep Guardiola amat geram ketika timnya kebobolan gol Norgaard saat injury time. Pelatih 52 tahun itu menendang papan iklan di dekat tribun penonton.
Kemarahan Guardiola berlanjut setelah pluit panjang berbunyi. Dia memasuki lapangan dan mencak-mencak kepada kiper Man City, Stefan Ortega.
Guardiola terekam kamera mengatakan sesuatu dengan ekpresi kesal ke Ortega. Pria Spanyol itu tak lupa memeluk Ortega sebelum menceramahinya kembali.
Kegagalan Man City meraih kemenangan membuat mereka gagal menembus empat besar Premier League. Erling Haaland cs tertahan di urutan keenam klasemen dengan 35 poin, berjarak 2 angka dari Chelsea di urutan keempat.
[Gambas:Twitter]
"Saat unggul 2-0, kami semestinya bisa mengakhiri itu, tetapi kami tidak memiliki pemain khusus untuk bertahan di kotak penalti, jadi kami harus melakukannya dengan mengendalikan bola," kata Guardiola usai laga Brentford vs Man City.
"Kelelahan saat melawan Brentford dalam 15 menit terakhir adalah hal yang wajar. Saya tidak menyesali apa pun. Pulihkan diri dan bersiap untuk pertandingan berikutnya," pungkasnya.
(bay/krs)